Masyarakat Indonesia pastinya sudah familiar dengan ketan serundeng.
Jajanan murah meriah ini banyak dijual di pasar tradisional. Bahan utamanya
terbuat dari nasi ketan, tak heran bila rasa makanan ini pun yang cukup
mengenyangkan. Salah satu jajanan pasar yang masih bertahan hingga saat
ini adalah ketan serundeng. Makanan dari ketan dan parutan kelapa ini bisa
memiliki banyak peminat sehingga kamu bisa memanfaatkannya sebagai peluang
bisnis. Biasanya, ketan serundeng dinikmati bersama secangkir kopi atau
teh. Selain itu, makanan ini juga seringkali disajikan pada acara-acara
tertentu, seperti kumpul keluarga, atau pengajian.
Oleh karena itu, olahan ketan yang satu ini masih begitu diminati dan dicari oleh masyarakat hingga saat ini. Selain untuk dijual, tidak ada salahnya juga kamu membuat jajanan yang satu ini di rumah. Apalagi cara membuat ketan serundeng mudah dan praktis, lho. Ingin tahu lebih banyak? Simak langsung pembahasan berikut!
Bahan-bahan:
Serundeng
kelapa:
- 335 gr kelapa parut
- 1 sdm ebi, rendam air hangat dan haluskan
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 cm kencur, opsional
- 3-5 buah cabai merah, buang biji
- 1-2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1-2 batang serai
- ½ sdt garam
- ½ sdt penyedap
- 1 ½ sdm gula
- 1 ½ sdm gula palem
- 20 ml minyak
- 20 ml air
Bahan rendam
nasi ketan:
- 2 liter air
- 840 gr beras ketan putih
- 2 bungkus bumbu nasi kuning
Bahan siraman:
- 200 ml air
- 200 ml santan kental
- ½ sdt garam
- 5 lembar daun pandan
Pelengkap:
- Daun pandan
- Cabai merah keriting, iris
Cara membuat:
- Campurkan beras ketan putih yang sudah dicuci dengan air dan bumbu nasi kuning, biarkan direndam 3-4 jam.
- Siapkan kukusan, beri alas kain kemudian letakkan nasi yang sudah disaring lalu ratakan dan beri lubang-lubang agar matangnya merata lalu taruh daun pandan di atasnya. Kukus selama 30-40 menit.
- Campurkan air, santan kental, dan garam lalu masak hingga benar-benar mendidih.
- Pindahkan nasi ketan yang sudah dikukus (dalam keadaan panas) ke dalam mangkuk besar, siram dengan larutan santan lalu aduk hingga rata.
- Untuk serundeng, blender cabai merah, bawang merah, bawang putih, kencur, minyak, dan air hingga halus.
- Tumis bumbu halus, tambahkan ebi, serai, daun salam, dan daun jeruk lalu masak dengan api kecil sambil terus diaduk hingga bumbu matang.
- Masukkan kelapa parut, masak dengan api sedang hingga setengah kering sambil terus diaduk kemudian bumbu dengan garam dan penyedap lalu kecilkan api.
- Setelah kering masukkan gula dan gula palem, aduk rata lalu matikan api.
- Siapkan mangkuk yang sudah diolesi minyak lalu masukkan ketan dan padatkan kemudian tuang di atas piring dan sajikan dengan serundeng dan daun pandan di atasnya.
- Bisa juga membungkus dengan plastik, letakkan serundeng kemudian letakkan ketan dan padatkan lalu lipat plastik dan rapatkan dengan menggunakan selotip.
- Bisa juga mencetak ketan dengan menggunakan loyang yang sudah dialasi baking paper kemudian masukkan ketan dan padatkan lalu keluarkan dari loyang lalu potong-potong. Sajikan dengan serundeng dan irisan cabai keriting di atasnya.
Itulah resep ketan serundeng khas
Betawi yang mudah, gurih dan manis, cocok untuk menu sarapan. Selamat mencoba
dan semoga sukses dan berhasil.
//disini kode iklan Adsense, Adnow, MGID atau lainnya.
0 comments:
Posting Komentar