Nah, untuk Anda yang ingin membuatnya sendiri di rumah, simak
saja resep nasi bakar ati ampela berikut ini. Persiapkan semua bahan dan bumbu
yang diperlukan, dan ikuti petunjuk membuatnya seperti dibawah.
Bahan dan Bumbu Nasi Bakar
Bahan Nasi:
- 2 cup beras (cup untuk magicom)
- 300 ml santan sedang (sesuaikan dengan jenis beras)
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk, sobek
- 2 batang sereh, memarkan
- Secukupnya garam
Bahan Isian:
- 5 pasang ati ampela, rebus matang, goreng sebejtar, potong kotak
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas lengkuas, geprek
- 1 batang daun bawang, iris kasar
- 1/2 sdt merica
- 8 buah cabe rawit utuh
- Secukupnya garam dan gula
- Secukupnya air
- Secukupnya daun kemangi.
- Secukupnya daun pisang untuk membungkus
- Secukupnya tusuk lidi
- Secukupnya lalapan
- Secukupnya minyak goreng
Bumbu Halus:
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 butir kemiri sangrai
- 8 buah cabe merah keriting
- 3 buah
cabe rawit merah
Cara Membuat Nasi Bakar:
- Campur semua bahan nasi di dalam panci magicom. Masak hingga nasi matang dan tanak. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan cabe rawit, lengkuas, daun jeruk dan daun salam. Masak hingga bumbu matang dan tidak langu.
- Tuang air biarkan mendidih. Masukkan ati ampela, beri gula, merica, aduk rata, masak hingga bumbu terserap.
- Sesaat sebelum diangkat masukkan daun bawang. Matikan api.
Penyelesaian:
- Ambil 2 lembar daun pisang yang telah dilayukan di atas kompor.
- beri secentong nasi di atasnya, tambahkan isian Ati ampela dan daun kemangi.
- Bungkus bentuk lontong, semat ujungnya dengan lidi.
- Panggang sebentar diatas pan hingga daun kecokelatan dan harum. Angkat dan sajikan bersama lalapan.
Bagaimana, tidak terlalu sulitkan cara
membuat nasi bakar ati ampela diatas. Gurihnya nasi dan ati ampela yang dibakar
bersama dengan daun pisang, menjadikan sensasi aromanya yang harum membuat
nafsu makan semakin bertambah. Demikian
informasi resep nasi bakar ati ampela yang bisa Anda coba di rumah. Semoga
informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda. Terima kasih telah berkunjung ke kulinernusantara7.blogspot.com. Selamat memasak dan menikmati sajian lezat nan spesial ini
bersama keluarga di rumah. Salam Istimewa.
Demikian informasi resep nasi bakar ati ampela yang bisa Anda
coba di rumah. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda. Terima kasih
telah berkunjung ke kulinernusantara7.blogspot.com Selamat memasak dan menikmati sajian
lezat nan spesial ini bersama keluarga di rumah. Salam Istimewa.
0 comments:
Posting Komentar