Rabu, 16 Agustus 2017

RESEP CARA MEMBUAT TAKOYAKI


Takoyaki merupakan salah satu cemilan yang paling enak dari daerah Kansai Jepang. Bentuk dari Takoyaki ini yaitu bulat kecil-kecil menyerupai bola pingpong di Jepang. Takoyaki sendiri terbuat dari adonan dari tepung terigu dan didalamnya diisi dengan potongan gurita dan bisa juga di isi oleh seafood yang lainnya sesuai dengan selera. Tetapi kebanyakan orang  mengisi Takoyaki  tersebut dengan isian Gurita.
Di Indonesia sendiri dapat kita jumpai makanan Takoyaki ini saat ada even-even dipusat perbelanjaan atau dipameran-pameran di Kota besar yang ada di Indonesia. Namun, sekarang juga sudah banyak bermunculan restoran-restoran kecil yang mengkhususkan menu ala jepang salah satunya yaitu menu Takoyaki dengan berbagai varian isi dan rasa.

Cemilan Takoyaki ini di Indonesia berkembang mulai baru-baru ini sehingga belum semua orang tahu apa itu Takoyaki. Namun, yang unik dari Takoyaki ini yaitu rasanya yang nikmat sehingga membuat cemilan yang satu ini menjadi trend di kalangan anak muda. Ok, tak perlu berlama-lamaan lagi, marilah para foodies disimak cara membuat Takoyaki ala Kuliner Nusantara 7 yuk foodies disimak ya jangan lupa dishare.

Bahan-bahan
  1. Sediakan 175 grm tepung terigu
  2. 2 butir kuning telur
  3. 1 butir telur ayam
  4. 350 ml kaldu cair
  5. ½ sdt baking powder
  6. 100 gram cumi kupas, lalu kukus dan potong-potong dengan ukuran dadu
  7. 100 ml saus siap saji
  8. 1 batang daun bawang yang telah di cincang
  9. ½ sdt garam
  10. Katsu busyi secukupnya
  11. Minyak goreng secukupnya
  12. 50 ml mayonaise.




Cara membuat Takoyaki sederhana

Kocok telur dan kuning telur hingga rata, kemudian tuangkan kaldu cair sedikit demi sedikit hingga merata. Kemudian campurkan terigu, baking powder, garam lalu aduk rata setelah itu masukan kedalam campuran kaldu dan di aduk hingga adonan kental dan tercampur rata. Setelah itu, panaskan cetakan Takoyaki dan olesi dengan minyak olesi adonan hingga ½ cetakan. Masukan potongan cumi tadi dan daun bawang tadi kemudian tuangkan adonan tepung lagi untuk menutupi isi Takoyaki tersebut setelah itu tutup cetakan dengan rapat. Kemudian masak hingga adonan mengembang balikkan Takoyaki tersebut  menggunakan lidi agar bentuknya tetap bulat. Masak hingga Takoyaki tersebut menjadi rata dan matang. Setelah matang maka angkat dan taroh Takoyaki tersebut diatas piring saji. Kemudian ditaburi oleh katsu busyi, kemudian sajikan dengan mayonaise dan saus bulldog. Hidangkan Takoyaki saat panas/hangat. Takoyaki buatan kita sudah siap untuk disantap bersama keluarga ataupun bersama orang  terkasih kita.



//disini kode iklan Adsense, Adnow, MGID atau lainnya.

0 comments:

Posting Komentar

www.ayeey.com www.resepkuekeringku.com www.desainrumahnya.com www.yayasanbabysitterku.com www.luvne.com www.cicicookies.com www.tipscantiknya.com www.mbepp.com www.kumpulanrumusnya.com www.trikcantik.net